Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

CONTOH SOAL FISIKA DASAR MENGHITUNG KECEPATAN

Contoh Soal Fisika Dasar:

Diketahui sebuah benda bergerak dengan kecepatan 10m/s. Benda ini kemudian mengalami percepatan sebesar 2 m/s. Hitung berapa kecepatan dan jarak yang telah ditempuhnya dalam 2 sekon!

Baik mari kita hitung.

Untuk menghitung kecepatan dan jarak yang ditempuh oleb benda yang mengalami penambahan percepatan, kita dapat menggunakan dua rumus kinematika dasar.

Kinematika dasar adalah cabang dari ilmu fisika yang mempelajari gerak benda tanpa memperhatikan penyebab dari gerak tersebut, seperti gaya yang bekerja pada benda. Kinematika dasar berkaitan dengan konsep- konsep dasar seperti posisi, kecepatan, percepatan, dan jarak yang ditempuh oleh suatu benda.

Baik kita lanjut untuk perhitungan sebelumnya.

Pertama, rumus kecepatan akhir (v):

V= u +at

dimana :

v adalah Kecepatan akhir
u adalah Kecepatan awal
a adalah Percepatan, dan 
t adalah Waktu.

Kedua, rumus jarak (s)

S= ut= 1/2at^2

dimana:

S adalah Jarak, 
U adalah Kecepatan awal
A adalah Percepatan, dan 
T adalah Waktu

Diketahui: 
 
U : 10 m/s (kecepatan awal)
A : 2 m/s (percepatan), dan 
T : 2 detik.

Menghitung =

V    = u + at
       = 10m/s +(2m/s^2 x 2 detik)
       = 10 m/s + 4m/s
       = 14 m/s

Jadi, kecepatan akhir benda setelah 2 detik adalah 14 m/s

Menghitung Jarak (s):

S    = ut + 1/2at^2
      = (10m/s x 2 detik) + (2m/s^2) x (2 detik)^2
      = 20 m + 1/2 x 2 x 4
      = 20 m + 4 m 
      = 24m

Jadi, benda tersebut telah menempuh jarak 24 meter dalam waktu 2 detik.

Post a Comment for "CONTOH SOAL FISIKA DASAR MENGHITUNG KECEPATAN"